TUTUP
Lampung

Tiap Hari, 45 Ribu Liter BBM Bersubsidi Lampung Diselewengkan

Admin
22 August 2015, 5:37 PM WAT
Last Updated 2016-03-09T22:16:51Z

LAMPUNG - Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Provinsi Lampung menyatakan. penyelundupan BBM bersubsidi di Lampung sangat tinggi. Setiap harinya, 45 ribu liter BBM Bersubsidi 'menguap' diselundupkan per hari.

"Kebanyakan BBM bersubsidi yang diselewengkan adalah solar," kata Ketua Hiswana Migas Provinsi Lampung, Toto Herwantoko, di Bandar Lampung, Sabtu (22/8/2015).

Modus yang digunakan dalam penyelewengan BBM bersubsidi tersebut, diduga dengan mengurangi takaran BBM bersubsidi yang didistribusikan oleh truk-truk milik perusahaan pengangkut BBM, untuk dikirim ke Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU).

BBM hasil pengurangan takaran tersebut kemudian dijual ke penampung ilegal atau liar. 

"Ada penyelewengan dalam jumlah besar, dan ini sudah berlangsung bertahun-tahun," kata dia.

Hiswana Migas Lampung menyatakan, akan berkoordinasi dengan sejumlah instansi untuk bersinergi melawan penyelewengan tersebut. Selain itu, mereka juga menargetkan upaya tersebut berlangsung satu bulan dan akan berkoordinasi dengan penegak hukum agar dapat memaksimalkan misi tersebut, seperti dilansir Rimanews.

Dalam sehari penyaluran BBM ke 140 SPBU di seluruh Lampung mencapai 2.200 kilo liter (KL) premium dan 1.400 KL solar. Akibat penyelewengan BBM bersubsidi yang dilakukan selama bertahun-tahun, negara mengalami kerugian sedikitnya Rp231 juta per hari. (*)
close