TUTUP
Hukum

Ada 40 Pelanggar Terekam ETLE Hari Pertama Operasi Zebra Krakatau 2022 di Bandar Lampung

Admin
03 October 2022, 9:07 PM WAT
Last Updated 2022-10-11T07:03:42Z
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Bandar Lampung, Ipda Gunawan (Foto: Istimewa)

BANDAR LAMPUNG - Pada hari pertama Operasi Zebra Krakatau 2022 di Kota Bandar Lampung, sebanyak 40 kendaraan yang melanggar lalu lintas terekam ETLE, Senin (3/10/2022).


Operasi kali ini memang mengutamakan tindak penilangan menggunakan ETLE. Terdapat 5 kamera tilang yang berfungsi merekam para pengendara yang bandel.


"Dari pagi sampai pukul 13.00 WIB ini, ada 40 kendaraan yang telah dikirim surat pemberitahuan melanggar aturan berlalu lintas dan tertangkap kamera ETLE," kata Kanit Gakkum Satlantas Polresta Bandar Lampung, Ipda Gunawan, di Command Center Polresta Bandar Lampung.


Dari 40 kendaraan tersebut, Gunawan menyebutkan ada 75 persen kendaraan roda empat. Sedangkan, 25 persen lainnya kendaraan roda dua.


"Paling banyak pelanggar itu mobil, dari keseluruhan 40 itu 30-nya mobil," kata Gunawan, dilansir Kumparan.


Selanjutnya, untuk jenis pelanggaran yang paling banyak terjadi adalah pelanggaran pemakaian safety belt dan penggunaan helm .


"Untuk mobil masih banyak yang tak pakai atau sabuk pengaman. Kalau motor banyak yang nggak pake helm," kata Gunawan.


"Pelanggaran rambu juga banyak, terutama di perempatan lampu merah (traffic light) Tamin," imbuhnya.


Gunawan mengatakan, ada 18 pengendara yang telah melakukan konfirmasi, baik langsung datang ke Command Center Polresta Bandar Lampung, maupun secara online.


"15 pengemudi mobil dan 3 pengendara motor sudah konfirmasi penilangan. Tapi 22 lainnya belum konfirmasi," kata Gunawan.


Ia juga turut mengingatkan apa bila 22 pengemudi ini tak segera mengkonfirmasi dan membayar, maka STNK terancam diblokir.


"Batas waktu konfirmasi sampai 7 hari jika tidak maka STNK akan diblokir," kata Gunawan.


Di samping itu, ia juga mengimbau masyarakat untuk patuh dalam berlalu lintas untuk keselamatan dalam berkendara.


"Untuk meminimalisir kecelakaan, kunci kita taat aturan dalam berlalu lintas," pungkasnya. (*)

close