TUTUP
TUTUP
Media SosialMedsos

Link Twibbon Hari Guru Nasional 2022 dan Caption Status untuk Medsos

Admin
25 November 2022, 2:56 PM WAT
Last Updated 2022-11-26T01:13:28Z


LAMPUNG - Twibbon Hari Guru Nasional 2022 menjadi salah satu cara memeriahkan hari penting bagi para pahlawan pendidikan. 


Berbagai twibbon menarik tersedia untuk diunggah di media sosial dalam rangka Hari Guru.


Hari Guru bertujuan untuk menghormati peran dan jasa-jasa guru di Indonesia. Guru sebagai pendidik menjadi bagian penting dalam pembangunan masyarakat Indonesia.


Tahun ini pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) mengusung tema Hari Guru Nasional tahun 2022 "Serentak Berinovasi, Wujudkan Merdeka Belajar".


Ada berbagai cara untuk merayakan Hari Guru Nasional 2022. Memasang twibbon di media sosial menjadi salah satu cara merayakan Hari Guru. 


Nah, berikut link twibbon yang dapat digunakan.


Link Twibbon Hari Guru Nasional 2022


Caption Status Tentang Guru


Saat mengunggah twibbon Hari Guru Nasiona, tentunya akan terasa kurang jika tidak disertai dengan caption menarik tentang guru. 


Nah berikut ucapan dan kata-kata bijak tentang guru yang dapat digunakan sebagai caption status.


Ucapan Hari Guru Nasional


1. Mungkin guru bukanlah orang terpintar atau tersukses di muka bumi. Namun guru mampu membimbingmu menuju kesuksesan.


2. Jika ingin berkah harta, berbaktilah kepada orang tua. Jika ingin berkah ilmu, berbaktilah pada guru.


3. Terima kasih untuk semua guru yang pernah memberi pelajaran karena dengan upaya keras mereka, dunia menjadi tempat yang menakjubkan.


4. Guru adalah ujung tombak keberhasilan pendidikan di sekolah. selamat Hari Guru Nasional 2022.


5. Barangsiapa yang menyakiti guru, maka ia tidak akan bisa mendapatkan barokahnya ilmu. Selamat Hari Guru.


6. Guru, kegigihanmu dalam mendidik tidak akan pernah kami lupakan. Terima kasih untuk mu dan selamat Hari Guru!


7. Kepada guru-guru yang ku hormati, tak henti kami mendoakan, mengisahkan, dan membanggakanmu. Selamat Hari Guru Nasional 2022.


8. Guru bak pelita penerang dalam gulita, jasamu tiada tara. Selamat Hari Guru Nasional!


9. Ilmu yang telah engkau ajarkan adalah hadiah paling indah yang pernah engkau berikan. Terima kasih guru.


10 Guru Bukan Buku, Guru adalah pelita. Terimakasih membawaku dalam terang. Selamat Hari Guru Nasional 2022!


11. Terima kasih guruku yang telah memberiku berjuta pengalaman hidup dan berjuta ilmu pengetahuan.


12. Satu guru dapat mengubah dunia, guruku pahlawanku.


13. Untukmu guruku, kami tidak pernah bisa cukup berterima kasih atas seluruh dedikasi, kebijaksanaan, dan tanggung jawabmu. Selamat Hari Guru.


14. Karena guru, kita tahu banyak ilmu. Karena guru, lahir generasi yang cerdas. Selamat Hari Guru Nasional.


15. Terima kasih telah sabar mendidikku dan tak pernah lelah membagikan ilmumu kepadaku. Doa terbaik kami bagimu guru.


16. Tidak ada alasan untuk bermimpi besar berkat adanya engkau, guruku. Selamat Hari Guru Nasional.


17. Terima kasih telah mendidik kami dengan penuh kebaikan dan kebijaksanaan. Selamat hari guru!


18. Selamat Hari Guru 2022. Ucapan ini menjadi rasa terima kasih dan sayang kepada Anda dari kami.


19. Guruku memang bukan hebat, tapi semua orang bisa menjadi hebat berkat jasanya. Selamat Hari Guru Nasional 2022!


20. Selamat Hari Guru Nasional. Guru adalah orang yang menginspirasi. Membuat siapapun menjadi lebih cerdas.


Kata-kata Bijak Tentang Guru


"Setiap orang menjadi guru, setiap rumah menjadi sekolah." - Ki Hadjar Dewantara


"Dan barang siapa menjalani akan suatu jalan untuk mencari ilmu pengetahuan, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju surga." - HR Muslim


"Mempunyai ketetapan, tidak tergoyahkan, berisi dengan berilmu pengetahuan, hingga yakin dengan seyakin-yakinnya bahwa apa yang dilakukannya adalah benar dan baik." - Ki Hajar Dewantara


"Jangan setengah hati menjadi guru, karena anak didik kita telah membuka sepenuh hatinya." - Ki Hajar Dewantara


"Satu-satunya tanda eksklusif dari pengetahuan yang menyeluruh adalah kekuatan mengajar." - Aristoteles


"Ketinggian akhlak dan kemajuan seseorang dan kemuliaan budi bisa dilihat dengan cara ia bagaimana memperlakukan dan menghargai seorang guru." - Ary Ginanjar ESQ


"Guru jangan hanya memberi pengetahuan yang perlu dan baik saja tetapi harus juga mendidik si murid akan dapat mencari sendiri pengetahuan itu dan memakainya guna amal keperluan umum." - Ki Hadjar Dewantara


"Seorang guru bukanlah pemberi kebenaran, dia adalah pemandu, penunjuk jalan menuju kebenaran yang mana harus ditemukan sendiri oleh muridnya." - Bruce Lee


Guru yang baik melindungi muridnya dari pengaruhnya sendiri." - Bruce Lee


"Tugas guru bukan menjejalkan pelajaran, guru harus menghidupkan pengetahuan." - Najwa Shihab


"Dan barang siapa menjalani akan suatu jalan untuk mencari ilmu pengetahuan, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju surga." - HR Muslim (*)

close