TUTUP
Olahraga

Rekomendasi Komite Ad-Hoc Reformasi PSSI Disahkan FIFA

04 December 2015, 12:24 PM WAT
Last Updated 2015-12-04T05:24:49Z

SABURAI LAMPUNG - Komite Eksekutif Federasi Internasional Asosiasi Sepak Bola (FIFA) telah mengesahkan hasil rekomendasi yang diberikan delegasi gabungan FIFA-AFC (Konfederasi Sepak Bola Asia) usai berkunjung ke Indonesia 2-3 November 2015.

Rekomendasi itu berupa pembentukan komite reformasi ad-hoc untuk Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Keputusan itu diambil usai Komite Eksekutif FIFA mengadakan rapat yang berlangsung di kantor FIFA di Swiss, 2-3 Desember 2015. Pengumuman soal itu dicantumkan di situs resmi FIFA. 

"Komite Eksekutif juga memutuskan mengesahkan rekomendasi untuk membentuk komite reformasi ad-hoc untuk PSSI, di mana pemerintah Indonesia akan berpartisipasi," bunyi pernyataan di situs resmi FIFA itu, Kamis (3/12/2015), seperti dilansir Tempo.

Sebulan lalu, delegasi gabungan FIFA-AFC yang dipimpin Kohzo Tashima berkunjung ke Indonesia. Kedatangan mereka didasarkan pada mandat Komite Eksekutif FIFA pada 25 September 2015. 

Mereka datang untuk membantu Indonesia mencari solusi agar skors FIFA atas Indonesia bisa segera dicabut.

Delegasi gabungan FIFA-AFC tersebut bertemu dengan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan beberapa pemangku kepentingan sepak bola Indonesia lainnya. 

Selain berdiskusi dengan Presiden, mereka juga mendengarkan keterangan dari PSSI, Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI), dan PT Liga Indonesia. (*)
close